Sunday, April 28, 2013

kuliah !

halo... astaga udah berapa lama ya gue nggak update disini ? maaf semuanya gue jarang nge-post karena gue udah masuk ke dunia perkuliahan ! iya , PERKULIAHAN . sebenernya sama sekali nggak ada hal yang menarik dari dunia perkuliahan ini .

dulu emang sih pas gue lagi SMA , lagi sibuk-sibuknya mikirin UN rasanya pengen banget cepet cepet masuk kuliah . begitu kuliah , pengen balik lagi ke SMA . kenapa ?

pertama , ternyata kuliah nggak seenak yang dipikirin kita yang masih SMA . dikira itu kuliah bebas , bisa bolos , dan sebagainya . tapi nggak selonggar itu ! mungkin bisa bolos , tapi itu jadi beban . gimana caranya bisa ngikutin ujian kalau selama pelajaran aja ga konsentrasi dan sering bolos . selain itu , dosennya juga pada cuek nggak kaya guru di SMA yang kalau belum ada nilai , ditanyain terus tugasnya . kalau dosen sih bodo amat , mau belum lengkap nilainya , mau belum ujian , tetep aja nilai seadanya yang dipampang .

gue kuliah jurusan farmasi di satu universitas swasta yang cukup terkenal . sebenernya sih terkenalnya karena fakultas farmasinya (katanya) . dulu , gue bener bener nggak tau harus masuk mana . pengennya sih kedokteran , tapi buset banget biayanya ! akhirnya milih jurusan yang nggak jauh-jauh dari kedokteran . pertama dikirain farmasi itu gampang . cuma buat obat , praktikum di lab , dan meneliti gitu . gajinya banyak , tinggal duduk di apotek tapi duit tetep ngalir. TAPI.......

nggak semudah yang gue pikirkan ! calon farmasis masih harus belajar fisika , biologi , matematika , kimia , dan lainnya . padahal fisika itu yang paling pengen gue hindari , tapi apa daya . sesuatu yang dibenci , akan semakin sering hadir dalam kehidupan kita . *tsah

pas semester 1 aja udah ribet banget . ada praktikum + teori kimia dasar , praktikum + teori fisika farmasi I , praktikum + teori anatomi fisiologi manusia , matematika , botani farmasi I , biologi sel , agama , dan pengantar farmasi . setiap praktikum , harus buat laporan sementara (yang dikumpul saat hari H) dan laporan resmi (yang dikumpul H-1 sebelum praktikum berikutnya) juga HARUS ditulis tangan . hul !

bisa dipastikan , setiap pulang kuliah gue langsung buat tugas dan laporan yang bejibun . nggak ada waktu weekend . malah saat temen gue dateng , gue suruh bantuin bikin laporan :') mana waktu itu UTS nya sehari ada 2 mata kuliah . stres banget . tapi untung deh pas pembagian IP , IP gue nggak jelek-jelek banget .

oh iya , pelajaran yang paling ter-enggak-banget itu adalah BOTANI FARMASI . mungkin pada setuju sama gue . pelajaran ini belajar tentang tanaman-tanaman , nama tanaman asal , familia , kandungan , khasiat . nggak itu aja , tapi belajar juga tentang ujung dan pangkal daun , permukaan , lebar daun , dan sebagainya . huft .

dan ternyata , secara nggak disangka udah banyak yang keluar dari farmasi karena nggak kuat . saat itu , gue udah mikir "apa gue nyerah sampai disini ya?" tapi gue masih harus berjuang . selain malu , pasti juga bakalan buat orang tua gue keluar duit lebih banyak . apalagi biaya di farmasi ini termasuk mahal . 1 semester sekitar 15 juta . jadi ya , gue bener bener harus berjuang !

sekarang gue udah masuk semester 2 . ada praktikum + teori kimia analisis , praktikum + teori farmasi fisika II , praktikum + teori botani farmasi II , kewarganegaraan , bahasa indonesia , bahasa inggris , fisika dasar , dan kimia organik . emang udah nggak separah dulu , tapi masih tetep ribet .

bukan nakut-nakutin bagi kalian yang mau masuk farmasi , tapi ya inilah yang harus kalian hadapi nanti . harus rajin dan semangat untuk masuk jurusan ini .

jadi , buat kalian yang masih bingung milih jurusan , bener-bener mantepin hati mau kemana . jangan nyesel tengah jalan *merinding .
gue doain kalian sukses , doain gue juga ya ! semoga kita sukses bersama ~~!

No comments:

Post a Comment